Dr. Elida, M.Pd
Wakil Dekan I Fakultas Pariwisata dan Perhotelan
Universitas Negeri Padang
Bidang Ilmu “FPP/ KK / PKK (Tata Boga)”
email : elidampd@gmail.com
11141961@fpp.unp.ac.id
- E-Jurnal INVOTEC
The Influence of Music and learning Motivation to the results of learning the productive practice in Vocational High SchoolTourism Group
- Buku Ilmiah
Teori Ekonomi Mikro
- Prociding International Conference on Education Sciences and Technology
Achieving optimal tomato production levels using the downstream of production
Dr. Elida, M.Pd (lahir di Belawan, 11 November 1961) saat ini menjabat sebagai Wakil Dekan I dan merupakan Dosen tetap pada prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga dengan kosentrasi Tata Boga. Menyelesaikan Program Sarjana di IKIP Padang jurusan Ilmu Kesejahteraan Keluarga Prodi Pendidikan Tata Boga tahun 1986, kemudian melanjudkan studi ke S2 di IKIP Jakarta di Prodi Teknologi Pendidikan lulus tahun 1998 dengan judul tesis Pengaruh Pengelompokan dan Kondisi Kelompok Terhadap Hasil Belajar Mata Kuliah Boga dasar di Prodi PKK FPTK IKIP Padang, serta memperoleh Doktor pada Universitas Negeri Padang di tahun 2011 dengan judul disertasi Pengaruh Musik dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Praktik Produktif Di SMK Kelompok Pariwisata Sumbar. Dan sewaktu pendidikan S3 pernah mengikuti Visiting Scholar Doctoral Sandwich di Ohio State University priode 2008-2009.
Dr. Elida, M.Pd telah melakukan penelitian pada berbagai bidang, diantaranya Pola Makan dan Tingkat Kematian Bayi Di Sumbar, Studi Tentang Penderita Busung Lapar, Peningkatan Motivasi Belajar Mahasiswa melalui Strategi Ekspositori pada Mata Kuliah IKK, Pengaruh Metoda Demonstrasi dalam rangka peningkatan Hasil Belajar Pada Mata Kuliah Kontenental, Penanggulangan Gizi Buruk Melalui Analisa Sikap Dan Kebiasaan Ibu Dalam Pengaturan Makanan Keluarga, Pemberdayaan ekonomi petani kedele di Kabupaten Solok Melalui penciptaan industry rumahtangga, Pengaruh metode mengadon dan penggunaan oven dengan berbagai bahan bakar terhadap kualitas roti, Pengembangan pembelajaran praktik produktif dengan music di SMK Pariwisata Eksistensi Petani dan PASAR Kedelai di Kabupaten Solok, Pemberdayaan dan Peningkatan Kesejahteraan Nelayan Melalui Optimalisasi Penangkapan Dan Peningkatan Nilai Tambah Pada Nelayan Pesisir Pantai Kota Padang, Pengembangan modul Berbasis Produk Pada mata kuliah Gastronomi Program
Studi D3 Tata Boga FPP UNP. Selain itu juga aktif melakukan pengabdian kepada masyarakat
dengan tema yang berkaitan dengan bidang ilmu, yaitu pada bidang ketata bogaan dan kependidikan sebagai pelaksanaan salah satu pilar tri dharma perguruan tinggi.
Selain disibukan dengan aktivitas tri-dharma, penulis juga merupakan reviewer nasional dibidang penelitian dan pengabdian dan sering diminta menjadi nara sumber atau pemateri, menjadi juri dan pemakalah pada seminar yang diselenggarakan pada tingkat lokal, regional, nasional maupun internasional.