Padang, 03 November 2023 – Pascasarjana Fakultas Pariwisata dan Perhotelan Universitas Negeri Padang (FPP UNP) mengadakan kegiatan Pelatihan Penulisan dan Publikasi Artikel Ilmiah dengan tema “ Sistematika Penulisan Artikel Ilmiah Berbasis Riset Dan Review Literaratur” di Ruang Serba Guna Fakultas Pariwisata dan Perhotelan Universitas Negeri Padang. Kegiatan ini diselengarakan oleh Himpunan Mahasiswa Pasca Sarjana Pariwisata (HMPSP) Fakultas Pariwisata dan Perhotelan Universitas Negeri Padang.
Sebelum penyampaian materi oleh dua orang narasumber dalam kegiatan ini, yaitu Prof. Dr. Rahadian Zainul, S.Pd, M.Si dan Dr. Yuliana, SP, M.Si, acara dimulai dengan penyampaian laporan kegiatan oleh ketua HMPSP Bapak Joni Edwar Dasrita, S.Tr Par, CMTA, CRMH, CNPSP. Setelah penyampaian laporan kegiatan pelatihan ini, dekan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan yang dalam kesempatan ini diwakilkan kepada Ibu Wakil Dekan I Dr. Kasmita, S.Pd, M.Si, memberi kata sambutan serta membuka acara Pelatihan Penulisan dan Publikasi Artikel Ilmiah.
Pada kegiatan ini, Dr. Yuliana, SP, M.Si menyampaikan materi yang berkaitan dengan tata cara penulisan suatu artikel. Sementara itu, Prof. Dr. Rahadian Zainul, S.Pd, M.Si lebih banyak membahas tentang publikasi artikel, mulai dari informasi dan trik-trik dalam menulis dan membuat artikel yang baik dan benar sehingga menghasilkan jurnal yang dapat dipublikasikan di jurnal terindeks. Sebagaimana kita ketahui beliau telah menghasilkan 92 artikel yang terdaftar di Scopus dan 295 artikel di Google Scholar. Karyanya telah dikutip sebanyak 3153 kali dengan h-index 31 sejak tahun 2018. (Prodi S2 Pariwisata)